Kalla Institute

OUTING CLASS SMAN 1 MAKASSAR DI KALLA INSTITUTE

SMAN 1 Makassar berkesempatan untuk mengunjungi Institut Teknologi & Bisnis Kalla (Kalla Institute) pada 08 Oktober 2024, kemarin. Dihadiri oleh kurang lebih 102 Siswa-Siswi dan beberapa Guru Pendamping, SMAN 1 Makassar bekerja sama dengan Kalla Institute dalam mewujudkan Program P5 (Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila) dengan tema “Rekayasa dan Teknologi”, dimana topiknya adalah “Teknologi Tepat Guna untuk Sekolahku”.

Kegiatan yang dilaksanakan bertujuan untuk menginspirasi Siswa-Siswi dalam menerapkan metode yang hemat sumber daya, mudah dirawat, dan disesuaikan dengan aspek-aspek lingkungan sekitar sekolah. Dengan mengamati kondisi lingkungan sekitar sekolah, Siswa-Siswi dapat menghasilkan suatu karya sebagai solusi dari permasalahan yang ditemukan.

Melalui tema ini pun, diharapkan Siswa-Siswi memiliki:
1. Nalar kritis dalam mengembangkan ide teknologi tepat guna;
2. Kreativitas dalam menghasilkan suatu karya yang bermanfaat untuk lingkungan maupun warga sekolah;
3. Kerjasama/gotong royong dalam membuat karya.

Dalam menyukseskan program ini, Kalla Institute memberikan aktivitas berupa “Design Thinking”. Aktivitas ini juga merupakan salah satu mata kuliah unggulan yang hadir di semua Program Studi Kalla Institute. Melalui Design Thinking, Kalla Institute memberikan kesempatan kepada Siswa-Siswi SMAN 1 Makassar untuk dapat merasakan bagaimana rasanya menjadi Mahasiswa (trial class). Dan juga, hal ini memperlihatkan bahwa pembelajaran di Kalla Institute tidak hanya teori saja, namun juga menghadirkan praktek yang melibatkan Siswa-Siswi supaya aktif.

Terima Kasih atas kunjungannya, SMAN 1 Makassar!

Share Berita:

Pengumuman:

Kalender Event:

Berita & Artikel: